Hitechdaily.com – Ada beberapa tips merawat HP yang bisa kamu terapkan agar smartphone kamu aman dan terhindar dari kerusakan. Smartphone saat ini menjadi salah satu hal penting di kehidupan manusia, bahkan dari anak anak hingga orang dewasa pastinya memiliki smartphone, namun kebanyakan orang tidak tahu cara merawatnya. Mungkin sebagian dari kamu merasa handphone tidak perlu dirawat, padahal handphone juga perlu dirawat untuk mempertahankan keawetannya, pasti kamu pernah merasa handphone kamu lemot saat bermain game bukan? Atau saat kamu menggunakan berbagai aplikasi, hal ini dikarenakan kamu kurang merawat handphone.
Memang merawat handphone tidak perlu sulit, dan juga pastinya tidak harus mengeluarkan biaya yang besar, tapi jika handphone kamu jarang dirawat akan mengeluarkan biaya yang besar jika sudah rusak. Berikut ini cara mudah merawat handphone agar tahan lama.
Tips Merawat HP Agar Tahan Lama untuk Aplikasi Hingga Game
1. Jangan Lewatkan Update atau Pembaruan Aplikasi
Agar smartphone kamu tetap dalam performa yang prima, penting bagi kamu menjaganya dengan beberapa cara diantaranya yaitu memperbarui sistem operasi dan mengupdate aplikasi. Dengan memperbarui aplikasi, akan banyak manfaat yg diberikan seperti memperbaiki bug, masalah keamanan, meningkatkan performa juga banyak perubahan fitur fitur terbaru.
Untuk melakukan peng update an aplikasi pada smartphone android ataupun iphone dapat mengaktifkannya secara otomatis. Sedangkan untuk mengupdate sistem operasi khususnya pada android, kamu dapat melakukannya di setting kemudian mencari update.
Sementara pada iPhone, kamu dapat memilih opsi penginstalan pembaruan secara otomatis dengan cara buka setting kemudian cari general lalu klik Software Update. Selanjutnya ikuti petunjuk yang ada.
2. Menghapus Sebagian Aplikasi Jika Smartphone Performanya Mulai Menurun
Tips merawat HP selanjutnya yaitu saat performa smartphone kamu mulai menurun, tidak ada salahnya kamu menghapus sebagian aplikasi yang tidak diperlukan. Untuk setiap smartphone, memiliki penyimpanan Ram atau internal yang berbeda beda, demi menjaga performa smartphone kamu.
Maka kamu harus sering mengontrol setiap aplikasi yang kamu download dan harus disesuaikan dengan kapasitas penyimpanan yang tersedia pada smartphone kamu. Jika mulai melambat, kamu harus menghapus beberapa aplikasi yang terinstal di smartphone kamu.
3. Pasang Case atau Pelindung Handphone
Memasang casing di bagian belakang pada handphone sudah menjadi hal yang umum, karena demi mencegah jika handphone kamu terjatuh, tidak pecah pada bagian belakangnya.
Maka dari itu, memasang casing sangat di rekomendasi dalam merawat smartphone kamu awet lebih lama. Selain itu di bagian layarnya, juga tambahkan pelindung anti gores demi menjaga kaya layar agar tidak baret saat pemakaian sehari-hari.
4. Bersihkan Layar Secara Rutin
Tips untuk merawat HP selanjutnya yaitu rutin membersihkan layar, layar handphone biasanya sangat rentan mengalami kerusakan, maka dari itu kamu harus meluangkan waktu kamu untuk membersihkan bagian layar, port kabel, area jack mikrofon.
Dan untuk membersihkan port kamu dapat menggunakan tusuk gigi, membersihkan layar HP tidak membutuhkan waktu yang lama dan tidak membutuhkan banyak biaya, jadi tidak ada alasan lagi untuk tidak membersihkan layar HP, daripada keburu rusak sebaiknya dibersihkan secara rutin.
5. Hindari Penggunaan Handphone Berlebihan Agar Tidak Panas
Agar tidak menimbulkan panas pada smartphone kamu, kamu dapat meletakkan smartphone kamu di tempat yang aman dan terhindar dari kontak langsung dengan sinar matahari. Jangan sering menggunakan handphone secara berlebihan, misalnya saat kamu sedang mengecas sambil dimainkan, hal hal seperti ini yang mempercepat kerusakan handphone kamu.
6. Cadangkan Data Smartphone
Tips untuk merawat HP selanjutnya yaitu mencadangkan data yang ada di smartphone kamu. Setiap kamu memiliki smartphone baru, pasti kamu tidak selalu memakai handphone yang sama, karena handphone memiliki batas usia.
Demi mencegah kehilangan data pada handphone yang lama, maka mencadangkan data smartphone penting dilakukan untuk memastikan semua data kamu seperti foto, video, kontak dan data lainnya dapat disimpan lalu dapat digunakan kembalian di handphone baru.
Untuk pengguna iphone, kamu dapat membuka pengaturan lalu cari Icloud, cloud backup dan pastikan tanda centang. Sedangkan pada android, kamu bisa membuka pengaturan kemudian pilih menu Google lalu klik backup. Itulah sederet tips merawat HP yang wajib diketahui.