Hitechdaily.com – Menjadi fotografer handal dan berpengalaman, tentu saja membutuhkan media kamera yang memuaskan. Kamera profesional yang mampu mengabadikan momen terbaik adalah salah satu kebutuhan yang harus tercukupi bagi para fotografer. Siapa sangka bahwa kamera pada iPhone juga bisa dimanfaatkan untuk para fotografer. Banyak yang tahu produk iPhone, namun rata-rata penggunanya masih awam mengenai evolusi iPhone. Banyak orang yang terpaku pada kehadiran iPhone 12 yang baru saja launching pada akhir Januari 2021 kemarin.
Sebelum hadirnya iPhone 12, ada pula produk iPhone 11, iPhone 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max yang langsung menjadi incaran para penggemar Apple. Tidak hanya satu atau dua kamera, melainkan tiga kamera bergabung menjadi satu dan berfungsi dengan baik. Sejak kemunculan iPhone generasi pertama, memang sudah terlihat jelas bahwa perusahaan gadget Apple memfokuskan diri untuk menghadirkan produk smartphone yang unggul. Entah desain, fungsi, kualitas kamera, fitur penyimpanan perangkat, dan lain sebagainya.
Jonathan Ive, selaku mantan karyawan Apple, membeberkan bahwa otak dibalik semua desain produk iPhone yang kini sudah terjual bebas di pasaran didalangi oleh iPhone generasi pertama. Mulai dari tampilan perangkat kerasnya, user inface, proyek arsitektural, dan lain sebagainya. Sepanjang karier Johny berkutat keras dengan perusahaan Apple, dirinya pun tetap memperhatikan angka penjualan iPhone. Dimana angka penjualan iPhone terus-menerus meningkat setiap hadirnya produk terbaru. Lantas, sejarah apa saja yang berperan utama terhadap produksi iPhone? Mari simak terus artikel yang satu ini sampai selesai!
Evolusi iPhone yang Harus Anda Ketahui
Pada rentang tahun 2007 hingga tahun 2009, kamera iPhone masih menyatu dengan bodi belakang. Sehingga, kamera iPhone tidak lah menonjol seperti produk iPhone terbarunya. Bukan hanya itu saja, untuk diameter kamera pada iPhone hanyalah sebesar 4,5mm hingga 5,5mm saja. Dengan resolusi 2MP dan 3MP, zaman dahulu iPhone disebut-sebut sebagai smartphone tercanggih dan terbaik. Kelengkapan resolusi 1600 x 1200, menjadikan produk iPhone mampu memberikan kualitas terbaik sebagai smartphone. Bukan hanya itu saja, bodi yang dimiliki oleh produk iPhone generasi pertama pun lebih tebal dibandingkan produk iPhone generasi sekarang. Berikut adalah evolusi produk iPhone yang harus anda ketahui:
- iPhone 4 dan 5
tahun 2010, adalah tahun menegangkan untuk perusahaan Apple. Pasalnya, teknologi prototype yang hadir pada iPhone 4 malah hilang begitu saja. Dilansir dari suatu sumber, kecelakaan fatal tersebut disebabkan oleh seorang pegawainya. Bahkan, prototype yang hilang tersebut justru telah terbocorkan ke internet dan menyebabkan sang CEO, yakni Steve Jobs, merasa kesal bukan main.Pada Apple iPhone 3 ini mungkin anda sudah menyadari bahwa ada beberapa perubahan signifikan yang begitu terlihat. Disamping itu, kemunculan iPhone 5, 5S, dan 5C turut mendukung perjuangan Apple untuk me-launching kan produk smartphone nya. Setiap versi iPhone 5 nya memiliki keunggulan masing-masing. Dengan begitu, harga untuk setiap produknya pun berbeda-beda.
- iPhone 6, 7, dan 8
Rangkaian seri iPhone 4 merupakan gerbang awal Apple untuk me-launching kan produk dengan desain yang lebih tipis. Namun, untuk seri rangkaian iPhone 6 ini terlihat jelas tonjolan kameranya. Kamera iPhone 6 menonjol hingga 1 mm dengan kelengkapan bodi ring metal. Di tahun 2016, iPhone melansir menghadirkan produk smartphone terbarunya, yakni iPhone 7 dan 7 Plus.Pada kedua seri iPhone ini terlihat jelas perubahan drastis yang mengejutkan banyak penggemar. Pasalnya, iPhone 7 tidak lagi menggunakan ring metal tersebut. Sedangkan untuk iPhone 8 dan 8 Plus memiliki desain yang hampir sama dengan versi terdahulunya, iPhone 7. Untuk membedakannya, iPhone 8 dan 8 Plus kembali dihadiri ring metal.
- iPhone X dan 11
Pada tahun 2018, adalah tahun penting dan kesuksesan Apple dalam menghadirkan smartphone. Pasalnya, mereka telah memperkenalkan keindahan iPhone X sebagai produk terbarunya. Seri terbaru ini hadir dengan tombol Home dan dual kamera vertikal yang lebih besar dan lebih sempurna. iPhone X memiliki tiga versi, yakni iPhone X, XS, dan XS Max.Selang satu tahun kemudian, tepatnya pada 2019, Apple kembali merilis produk iPhone 11. Hampir sama dengan iPhone X yang hadir dengan tiga versi, iPhone 11 dihadirkan dengan versi 11, 11 Pro, dan 11 Pro Max. Evolusi iPhone yang diproduksi oleh Apple memang terlihat begitu jelas dari tahun launching nya.